PROGRAM KERJA HIMA KEBIDANAN SUTOMO SURABAYA

“Empowering Midwive’s to be A Leader to Save The World”

Acara ini di selenggarakan oleh HIMA PRODI D3 dan D4 kebidanan sutomo surabaya, pada hari selasa, 28 april 2015 pada pukul 15.00 hingga selesai acara ini berlangsung dengan lancar di ruang belajar D3 dan D4 kebidanan sutomo surabaya. Acara ini di selenggarakan atas dasar menguji kemampuan mahasiswa semester 2 baik D3 maupun D4 yang telah mengikuti les TOEFL selama hampir 1 bulan yang bekerjasama dengan LBB LPIA, dan tentunya pesrta yang mengikuti kompetisi ini juga berasal dari mahasiwa semester 2 dari program studi D3 dan D4.

Dalam acara ini terdapat beberapa lomba yang di pertandingkan antara lain adalah :
1. Word Change
2. Guess The Word
3. Speech Contest
4. English Debat

1. Word change
Setiap lomba memiliki aturan main yang berbeda-beda, ada yang di mainkan secara berkelompok dan ada juga yang di lakukan secara individu, seperti pada permainan Word Change atau sering di dikenal dengan “komunikata” dalam satu kelompok terdapat 10 pemain yang akan diberikan satu kalimat berisi informasi yang harus di sampaikan sampai pemain terakhir, kelompok yang paling cepat menyampaikan informasi ke pemain terakhir kelompok itulah yang akan menjadi pemenangnya, permainan ini di maksutkan untuk menjaga kekompakan antar pemain, adanya kerjasama, konsentrasi, dan menghafal informasi agar sampai dengan benar kepada pemain terakhir dan pada permainan ini di menangkan oleh D4 semester 2.
2. Guees The Word
Permainan ini sering juga disebut dengan “ tebak kata”. Karena pada permainan ini akan ada 2 orang yang berperan sebagai penebak dan pemberi clue ( petunjuk) akan ada sebuah kata yang berhubungan dengan kesehatan, bisa jadi alat kesehatan, nama penyakit atau nama obat. Dalam permainan ini penebak harus bisa menebak kata yang di maksut dengan secepat mungkin tentunya penebak bertanya kepada pemberi clue dengan menggunakan bahasa inggris. Sedangkan tugas pemberi clue hanya menjawab pertanyaan penebak dengan jawaban YA, TIDAK atau BISA JADI jika pemenberi Clue mengucapkan kata selain 3 kata tadi makan akan di diskualifikasi. Permainan ini di maksutkan untuk embangun kerjasama antara penebak dan pemberi clue dan dapat menambah kosakata kebidanan dari si pemain.

3. Speech Contest
Kompetisi ini lebih di kenal dengan “Pidato” yang di ikuti oleh 8 peserta, juri pada kompetisi ini adalah pengajar dari LBB LPIA yaitu Mr. Edher dan juga pemenang dari Speech Contest tahun lalu yaitu Ana mahasiswa D4 semester IV, peraturan pada kompetisi ini tema dari pidato sudah ditentukan oleh panitia yaitu tentang terapi komplementer, dan peserta boleh menyiapkan materi sebelumnya. Peserta menyampaikan materi yang telah di siapkan sesuai dengan nomor kocokan di berikan waktu 5 menit untuk menyampaikan materi yang sudah mereka pilih lalu dari juri akan memberikan pertanyaan (1 juri, 1 pertanyaan) seputar materi yang mereka sampaikan. Permainan ini bermanfaat untuk melatih kemampuan berbicara di depan umum khususnya dengan berbicara dalam bahasa inggris, berani mengemukaan pendapat, dan dan ketepatan dalam pengucapan istilah kebidanan dalam bahasa inggris. Pemenang dari Speech Contest ini adalah juara 1 di raih oleh Dessy Halimunanda ( D4 semester 2) sedangkan untuk juara 2 diraih oleh Ananda (D3 semester 2)

4. Debate Competition
Pada kompetisi debat ini 1 grup terdiri dari 3 orang, bekerjasama dengan 3 pengajar dari LBB LPIA sebagai juri dari kompetisi debat ini. Aturan dari permainan ini adalah akan ada 2 grup yang di adu dan dari 2 grup itu akan ada grup Pro dan grup Kontra yang di tentukan oleh juri. Dan selama ermainan berlangsung tidak ada alat bantu apapun seperti buku, internet gadget, karena juri menginginkan pendapat-pendapat yang akan mereka utarakan adalah hasil dari pemikiran mereka sendiri.

Lalu masing-masing grup di berikan waktu 2 menit untuk mendiskusikan tema yang sudah di tentukan oleh juri dan panitia, kedua grup akan mengemukakan pendapat mereka selama 5 menit secara bergantian dan 3 orang dari anggota grup tersebut hanya boleh menunjuk 1 anggota sebagai pembicara pada babak penyisihan, sedangkan pada babak final 3 orang dari grup tersebut boleh mengemukakan pendapat mereka.

Dalam permainan ini di harapkan calon bidan mampu untuk mengemukakan pendapat mereka, mampu bersaing, karena permainan ini mengajarkan mereka dapat berfikir cerdas dan tepat sesuai tema debat yang sama sekali belum mereka ketahui, dan ditengah tekanan tersebut hanya mereka yng kuat lah yang akan bertahan dan akan menjadi pemenang!

Menurut audiens yang menyaksikan jalannnya debat, kompetisi ini merupakan salah satu kompetisi yang paling seru dari acara “English Competition” tahun ini, ini terbukti dari antusias mereka untuk dalam mendukung grup jagoan mereka.

Dan akhirnya setelah melalui perdebatan yang cukup menegangkan lahirlah juara baru” English Competition” tahun ini yaitu Juara 1 di raih oleh D4 semester 2, sedangkan juara 2 diraih oleh D3 semester 2, dan Juara 1 kompetisi debat akan di adu kembali denagn mahasiswa dari prodi lain di Poltekkes Kemenkes Surabaya, mewakili Kebidanan Sutomo Surabaya.

Tulisan ini dipublikasikan di Seputar Kampus Soetomo Surabaya. Tandai permalink.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *